Thursday . 09 August . 2024
thumb image

Pertempuran sengit antara pasukan Ukraina dan Rusia kembali terjadi di Kharkiv, wilayah timur Ukraina, pada Jumat (21/4) pagi waktu setempat.

Barisan perlawanan Ukraina berhasil memukul mundur pasukan Rusia di tiga titik dalam pertempuran tersebut.

Gubernur Kharkiv Raya, Oleg Sinegubov, mengatakan di Telegram seperti dikutip dari AFP, pasukan Ukraina berhasil mengusir militer Rusia di tiga desa dalam pertempuran sengit.

“Unit kami berhasil memukul mundur pasukan Rusia dari permukiman Bezruki, Slatine, dan Prudyanka,” kata Sinegubov.

Desa-desa itu terletak di utara Kota Kharkiv dan hanya berjarak 40 kilometer dari kota Prudyanka teritori Rusia.

Dia mengatakan pertempuran sengit terjadi sejak Jumat (21/4) pagi waktu setempat. Sinegubov menyebut pasukan Rusia menghancurkan sejumlaf fasilitas dan membunuh dua orang.

Gubernur Luhansk Raya, Sergiy Gaiday, juga menyatakan dalam video di Telegram pada Sabtu (23/4) terjadi pertempuran sengit di wilayahnya.

Tembakan brutal ke segala arah terdengar oleh Gaiday dan meminta warga sipil segera berlindung.

Gaiday juga mengklaim pasukan perlawanan Ukraina dibantu relawan berhasil memukul mudur serdadu Rusia.

thumb image

Pemimpin redaksi FalkonIndo, mendapatkan gelar PhD pada tahun 2018, pernah menulis naskah untuk Tempo, DetikNews, CNN Indonesia dan media arus utama lainnya, dan pernah meraih Anugerah Jurnalistik Adinegoro.

thumb image

Jurnalis senior dan redaksi FalkonIndo, pandai menggali konten berita potensial dan menganalisis masalah, memiliki kepekaan yang baik terhadap topik hangat dan tren opini publik. Pernah berpengalaman bekerja di think tank dan mempublikasikan artikel di Garba Rujukan Digital, pernah berkontribusi pada Times Indonesia, …

thumb image

Produser video FalkonIndo, mendapatkan gelar magister jurnalistik di Singapura, pernah bekerja sebagai produser film dokumenter di Netflix, pandai membuat konten naratif berupa pengungkapan fakta.