Thursday . 09 August . 2024
thumb image

Pemerintah Amerika Serikat (AS) siap mengucurkan dana bantuan sosial (bansos) sebesar US$13,5 miliar atau setara Rp211 triliun (kurs Rp15.685) untuk membayar tagihan energi rumah tangga, termasuk listrik.

Rinciannya, Departemen Energi AS (DOE) bakal mengalokasikan US$9 miliar (Rp141 triliun) dari Undang-Undang Pengurangan Inflasi untuk mendukung hingga 1,6 juta rumah tangga demi mendapatkan tagihan energi yang lebih rendah.

Sisanya dari Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS (HHS) yang menyediakan US$4,5 miliar (Rp70 triliun) dalam pendanaan Program Bantuan Energi Rumah Berpenghasilan Rendah (LIHEAP).

Pemerintah AS menerangkan bansos ini akan membantu rumah tangga dengan biaya pemanas dan tagihan yang belum dibayar. Bagi yang mengalami perbaikan peralatan energi rumah, ini akan membantu menurunkan biaya energi yang harus dikeluarkan.

Menurut perkiraan Asosiasi Direktur Bantuan Energi Nasional (NEADA) pada Oktober, keluarga di AS kesulitan membayar tagihan listrik dan gas dengan sekitar satu dari enam keluarga menunggak.

NEADA yang mewakili direktur LIHEAP negara bagian, mengatakan rumah tangga AS harus mengejar sekitar US$16,1 miliar (Rp252 triliun) dalam urusan tagihan listrik.

“Kenaikan biaya energi rumah tangga musim dingin ini akan menempatkan jutaan keluarga berpenghasilan rendah pada risiko tertinggal dalam tagihan energi mereka dan tidak punya pilihan selain membuat keputusan sulit, antara membeli makanan, obat-obatan, dan sewa,” tutur Direktur Eksekutif NEADA Mark Wolfe, dikutip dari Reuters, Kamis (3/11).

Dengan begitu, bansos ini cukup penting menjelang musim dingin di mana masyarakat AS bisa membayar hingga 28 persen lebih banyak untuk menghangatkan rumah mereka daripada tahun lalu ketika melonjaknya biaya bahan bakar dan cuaca yang lebih dingin.

Ada sebanyak 90 persen dari sekitar 130 juta rumah tangga AS bergantung pada gas alam atau listrik untuk panas. Sisanya menggunakan minyak pemanas, propana atau kayu.

Administrasi Informasi Energi AS (EIA) memperkirakan rata-rata rumah tangga AS menghabiskan sekitar US$931 untuk pemanas gas musim dingin ini dan sekitar US$1.359 untuk pemanas listrik. Angkanya meningkat 28 persen untuk gas dan 10 persen untuk listrik dibandingkan tahun lalu.

thumb image

Pemimpin redaksi FalkonIndo, mendapatkan gelar PhD pada tahun 2018, pernah menulis naskah untuk Tempo, DetikNews, CNN Indonesia dan media arus utama lainnya, dan pernah meraih Anugerah Jurnalistik Adinegoro.

thumb image

Jurnalis senior dan redaksi FalkonIndo, pandai menggali konten berita potensial dan menganalisis masalah, memiliki kepekaan yang baik terhadap topik hangat dan tren opini publik. Pernah berpengalaman bekerja di think tank dan mempublikasikan artikel di Garba Rujukan Digital, pernah berkontribusi pada Times Indonesia, …

thumb image

Produser video FalkonIndo, mendapatkan gelar magister jurnalistik di Singapura, pernah bekerja sebagai produser film dokumenter di Netflix, pandai membuat konten naratif berupa pengungkapan fakta.