Thursday . 09 August . 2024
thumb image

Sekitar 1,2 juta warga Prancis turun ke jalan untuk memprotes usulan perpanjangan usia pensiun yang diajukan pemerintahan Presiden Emmanuel Macron.

Kementerian Dalam Negeri Prancis melaporkan lebih dari 1,2 juta warga menggelar demonstrasi di berbagai penjuru negara, termasuk 80 ribu di antaranya di Paris.

Sementara itu, serikat buruh CGT melaporkan total demonstran di berbagai belahan Prancis mencapai lebih dari dua juta orang, dengan 40 ribu di antaranya menyemut di Paris.

AFP melaporkan bahwa para pengunjuk rasa memprotes rencana pemerintah untuk mengubah aturan terkait pensiun di negara tersebut.

Berdasarkan usulan aturan itu, pemerintah akan menaikkan usia pensiun dari 62 tahun menjadi 64 tahun.

Selain itu, pemerintah juga akan menaikkan syarat jumlah tahun minimal warga bekerja untuk mendapatkan pensiun penuh.

Para demonstran pun mengamuk, terutama dari kalangan pekerja di daerah pinggiran. Mereka tak mau bekerja lebih panjang sebelum bisa mengantongi dana pensiun.

Dengan emosi meluap, demonstrasi di beberapa titik yang awalnya damai berakhir ricuh. Di kawasan Bastille, Paris, sejumlah demonstran terlihat melempar botol, kaleng, hingga granat asap ke arah polisi.

Aparat lantas merespons dengan tembakan gas air mata. Mereka mengarahkan tembakan itu ke pedemo yang merusuh.

Bentrokan demonstran dan aparat juga pecah di Place de la Nation, Paris. Pengunjuk rasa terlihat membakar sepeda dan menghancurkan tempat-tempat pemberhentian bus.

Kepolisian kemudian menahan 44 orang dalam bentrokan tersebut. Mereka ditahan dengan dakwaan kepemilikan senjata dan kekerasan.

Sementara itu, kepolisian juga menahan 17 orang dari 23 ribu warga yang menggelar demonstrasi di sejumlah titik di Lyon.

thumb image

Pemimpin redaksi FalkonIndo, mendapatkan gelar PhD pada tahun 2018, pernah menulis naskah untuk Tempo, DetikNews, CNN Indonesia dan media arus utama lainnya, dan pernah meraih Anugerah Jurnalistik Adinegoro.

thumb image

Jurnalis senior dan redaksi FalkonIndo, pandai menggali konten berita potensial dan menganalisis masalah, memiliki kepekaan yang baik terhadap topik hangat dan tren opini publik. Pernah berpengalaman bekerja di think tank dan mempublikasikan artikel di Garba Rujukan Digital, pernah berkontribusi pada Times Indonesia, …

thumb image

Produser video FalkonIndo, mendapatkan gelar magister jurnalistik di Singapura, pernah bekerja sebagai produser film dokumenter di Netflix, pandai membuat konten naratif berupa pengungkapan fakta.