Thursday . 09 August . 2024
thumb image

Invasi Rusia ke Ukraina telah memasuki hari ke-144 pada Minggu (17/7/2022) sejak dimulai pada 24 Februari.

Berikut rangkuman serangan Rusia ke Ukraina hari ke-144, sebagaimana dilansir Reuters.

Pertempuran

Rusia sedang mempersiapkan tahap serangan berikutnya di Ukraina, kata seorang pejabat militer Ukraina.

Sebelumnya, Moskwa mengatakan bahwa pasukannya akan meningkatkan operasi militer di semua wilayah operasional.

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan, pesawatnya menembak jatuh satu unit helikopter MI-17 Ukraina di dekat Kota Sloviansk dan satu unit pesawat SU-25 di Kharkiv.

Tentara Rusia melaporkan, rudal jarak jauh berbasis udara telah menghancurkan depot senjata di zona industri Odessa.

Depot tersebut diklaim menyimpan rudal anti-kapal Harpoon yang kiriman negara-negara NATO untuk Ukraina.

Rusia memperkuat posisi pertahanannya di seluruh wilayah yang didudukinya di Ukraina selatan, lapor Kementerian Pertahanan Inggris.

Serangan rudal Rusia menghantam Kota Chuhuiv di wilayah Kharkiv, menewaskan tiga orang termasuk seorang wanita berusia 70 tahun, dan melukai tiga lainnya.

Kelompok separatis yang didukung Rusia menyebutkan, Ukraina telah menyerang Kota Alchevsk dengan enam roket HIMARS buatan AS pada Sabtu (16/7/2022).

Republik Rakyat Luhansk yang memisahkan diri mengatakan, serangan itu telah menewaskan dua warga sipil.

Ekonomi dan diplomasi

Manatn PM Inggris Tony Blair menuturkan, perang Ukraina menunjukkan bahwa dominasi Barat akan segera berakhir ketika China naik ke status negara adidaya dalam kemitraan dengan Rusia.

Kepala keuangan G20 berjanji untuk mengatasi kerawanan pangan global dan meningkatnya utang.

Transit gas Gazprom ke Eropa melalui Ukraina dilaporkan stabil pada Minggu.

thumb image

Pemimpin redaksi FalkonIndo, mendapatkan gelar PhD pada tahun 2018, pernah menulis naskah untuk Tempo, DetikNews, CNN Indonesia dan media arus utama lainnya, dan pernah meraih Anugerah Jurnalistik Adinegoro.

thumb image

Jurnalis senior dan redaksi FalkonIndo, pandai menggali konten berita potensial dan menganalisis masalah, memiliki kepekaan yang baik terhadap topik hangat dan tren opini publik. Pernah berpengalaman bekerja di think tank dan mempublikasikan artikel di Garba Rujukan Digital, pernah berkontribusi pada Times Indonesia, …

thumb image

Produser video FalkonIndo, mendapatkan gelar magister jurnalistik di Singapura, pernah bekerja sebagai produser film dokumenter di Netflix, pandai membuat konten naratif berupa pengungkapan fakta.